Prestasi Gemilang di Dunia Pendidikan: Disdikbud Kaltim Gelar Kaltim Education Awards 2023

Kaltim Education Awards 2023

Samarinda – Dalam upaya menghargai dan mengapresiasi kontribusi luar biasa dari para pelaku pendidikan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur (Disdikbud Kaltim) menggelar Kaltim Education Awards 2023 di Hotel Novotel Balikpapan.

Kepala Disdikbud Kaltim, Muhammad Kurniawan, menegaskan bahwa anugerah ini merupakan wujud penghargaan dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur bagi insan-insan pendidikan serta lembaga yang telah memberikan karya dan dedikasi luar biasa dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut.

Bacaan Lainnya
dishub ads

“Pelaksanaan kegiatan ini didasari oleh undang-undang tentang guru dan dosen yang mengakui bahwa guru yang berdedikasi dan berprestasi, terutama yang bertugas di daerah khusus, berhak menerima penghargaan,” ungkap Kurniawan.

Selain itu, ia menyoroti bahwa kegiatan ini mengacu pada Peraturan Pemerintah tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, dengan tujuan utama meningkatkan mutu pendidikan di seluruh jenjang pendidikan di Kalimantan Timur serta menggalakkan kreativitas dan inovasi melalui program-program Disdikbud Kaltim.

“Dalam esensi lainnya, kegiatan ini mengarah pada meningkatkan kompetisi sumber daya manusia untuk peningkatan kualitas pendidikan, sekaligus mendorong para insan pendidikan untuk meraih prestasi lebih tinggi,” paparnya.

Disdikbud Kaltim berharap bahwa kegiatan ini akan memberikan motivasi dan inspirasi bagi para penerima penghargaan serta pelaku pendidikan lainnya untuk terus berinovasi dan berkarya dalam ranah pendidikan. Kurniawan juga mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan partisipasi dalam kegiatan ini.

Penerima Kaltim Education Awards 2023 terdiri dari enam kategori, meliputi perusahaan berjasa, cabang dinas wilayah terbaik, satuan pendidikan berprestasi, guru berdedikasi, pendidik/guru berjasa, dan peserta didik (siswa) berprestasi, yang semuanya memberikan kontribusi gemilang di bidang pendidikan. (Adv)

Pos terkait