Pasangan Edi-Rendi Resmi Kembali Mendapat Dukungan PDIP Pada Pilkada Kukar 2024

Samarinda- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) melalui Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kalimantan Timur (Kaltim) menyerahkan SK Rekomendasi dukungan pada pilkada Kukar 2024 terhadap pasangan Edi Damansyah-Rendi Solihin di Sekretariat DPD PDI-P Kaltim, sabtu (24/08/24).

Proses penyerahan SK Rekomendasi tersebut secara lansung diserahkan oleh Bendahara Umum DPD PDI-P Kaltim, Muhammad Samsun.

Bacaan Lainnya
dishub ads

Pemberian rekomendasi oleh DPD PDI-P kaltim tersebut dinilai oleh, Muhammad samsun telah terlaksana sesuai dengan arahan dan prosedur oleh DPP PDI-P.

“SK kami berikan sesuai prosedur dari DPP mulai dari penjaringan oleh DPD hingga diputuskan oleh DPP melaui pleno internal hingga akhirnya dikeluarkan keputusan,” ungkap Samsun, pada acara penyerahan SK Rekomendasi DPP PDI-P terhadap pasangan Edi-Rendi, sabtu (24/08/24).

Setelah penyerahan SK Rekomendasi DPP PDI-P, Muhammad Samsun pun mengintruksikan kepada DPC untuk melakukan Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) guna meyampaikan hasil rekomendasi tersebut.

“Silahkan kepada DPC untuk melaksanakan rakercabsus untuk menyampaikan hasil SK Rekomendasi dari DPP, hapannya nanti seluruh struktur PDI-P dari DPC, PAC, ranting hingga anak ranting bisa ditegakkan,” dorong samsun.

Samsun pun mendoronng pasangan Edi-Rendi yang telah mendapatkan SK rekomendasi DPP PDI-P untuk mencoba membangun komunikasi terhadap partai lain.

“Silahkan kepada pasangan untuk membangun koalisi dengan partai-partai lainnya guna mempertebal kemenangan,” tutupnya.

Sementara itu, Rendi Solihih juga menambahkan bahwa, sejauh ini pihaknya juga telah membangun komunikasi terhadap partai-partai lain.

“Proses komunikasi saat ini sedang kami lakukan, dan masih ada waktu sekitar 7 hari sebelum penutupan pendaftaran calon,” ucapnya.

Pos terkait