Wisata Alam dan Budaya Kaltim, Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara

Ilustrasi Pulau Maratua, wisata alam di Kaltim (istimewa)

Samarinda – Pesona alam yang mengagumkan, mulai dari keaslian hutan belantara hingga daya tarik kehidupan bawah laut yang memukau, menjadikan Kalimantan Timur (Kaltim) sebagai destinasi impian para petualang alam dan pecinta keanekaragaman budaya.

Dalam konteks ini, Kaltim menawarkan tiga jenis objek wisata utama, yaitu wisata alam, budaya, dan buatan yang tersebar di seluruh wilayah kabupaten dan kota di Kaltim.

Bacaan Lainnya
dishub ads

Menurut Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia Kalimantan Timur (HPI Kaltim), Awang Jumri, destinasi wisata alam dan budaya adalah yang paling diminati oleh para wisatawan mancanegara yang mengunjungi Kaltim.

“Di Kaltim, destinasi wisata alam dan budaya menjadi favorit wisatawan mancanegara,” ujar Awang.

Ia juga menambahkan bahwa setiap daerah di Kaltim memiliki destinasi wisata alamnya yang unik dan memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi destinasi wisata unggulan.

Contohnya, untuk menikmati keindahan alam, wisatawan dapat mengunjungi Taman Nasional Kutai atau melihat Pesut Mahakam di Desa Pela. Sementara pengalaman budaya dapat ditemukan di Desa Mancong, Kutai Barat, dan Desa Pampang di Kota Samarinda.

Adapun wisata buatan juga memiliki daya tariknya sendiri, seperti Taman Lampion Garden, Museum Taman Samarendah, Museum Mulawarman di Tenggarong, dan sejumlah lokasi lainnya.

“Seluruh kabupaten dan kota di Kaltim memiliki potensi serupa. Namun, wisata alam dan budaya menjadi daya tarik utama bagi wisatawan mancanegara yang datang ke Kaltim,” ungkapnya.(Adv/DISPAR Kaltim)

Pos terkait